Surga Wisata Di Pulau Kera
Published: Thursday, 08 January 2015
BERADA di depan Teluk Kupang di pulau timor, hanya sekitar 30 menit menggunakan speed boad untuk mencapai Pulau Kera. Meski demikian , belum semua warga Kota Kupang menginjakan kakinya di Pulau Kera. Tak heran rasa takjub langsung muncul ketika pesona pantai Pulau Kera mulai terlihat ketika speed boad ataupun perahu nelayan mendekat. Garis pantai dan pasir putihnya, dipadu dengan air laut yang membiru karena masih bersih dari pencemaran, membuat mata tak lepas untuk terus melihatnya.